Anggota ISIS yang Serang Makkah Diidentifikasi


MAKKAH -- Pemerintah Arab Saudi menerbitkan beberapa nama orang yang tewas dan diduga sebagai anggota kelompok militan Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS), Jumat (6/5). Mereka yang diduga anggota ISIS tersebut tewas dalam serangan yang diluncurkan pasukan keamanan di luar Makkah.

Terdapat empat orang yang diduga anggota ISIS tewas ditembak mati oleh pasukan keamanan Arab Saudi. Sementara, dua lainnya meledakkan diri di luar kota suci tersebut pada Kamis lalu. Sebelumnya, orang yang diduga merupakan anggota ISIS meluncurkan serangan berupa penembakan dan pemboman terhadap pasukan keamanan Arab Saudi.

Nama-nama yang dirilis sebagai bagian dari kelompok militan tersebut diantaranya adalah Said Ayed al-Shahrani. Ia juga disebut menjadi pengatur pemboman masjid di Provinsi Asir pada Agustus lalu. Saat itu, 15 orang tewas.

"Kami terus bertekad untuk menggagalkan serangan teroris dan menjaga keamanan negara. Karenanya, ISIS harus dilawan," ujar pernyataan resmi dari Ke menterian Dalam Negeri Arab Saudi, Jumat (6/5).

Orang yang diduga sebagai anggota ISIS ini dikatakan juga melakukan serangan di sebuah desa dekat dengan Makkah. Namun, secara spesifik mereka menujukan hal itu terhadap pihak kepolisian yang bertugas di wilayah tersebut.


SourceListen MP3 Music


Related Posts To Anggota ISIS yang Serang Makkah Diidentifikasi


Anggota ISIS yang Serang Makkah Diidentifikasi Rating: 4.5 Posted by: Unknown

Search Here

Popular Posts

Total Pageviews

Recent Posts